Skip to main content

Meja, Kursi, Jendela Kaca, dan Senja (2)

"Ah, gadis itu lagi," desahku. Buku yang dia bawa selalu tebal dan besar, seperti album foto. Pertama kali aku melihatnya berada di trotoar depan cafe, sedang memunguti begitu banyak buku dan sketsa yang super besar, sangat tidak seimbang dengan tubuhnya yang kecil, ah, mungil. Kaca mata kecil yang selalu melorot membuatnya semakin repot saja. Menarik.

Aku meneguk kopiku dan melanjutkan membaca buku yang pagi tadi kutemukan di rak bukuku. Buku lama yang sudah tak diterbitkan, buku yang sangat tipis, tapi berisi hal yang menarik. Sebuah buku kumpulan cerpen 100 kata dari berbagai penulis. Tidak semuanya penulis terkenal, tapi buku ini sangat menarik.

Setelah kuselesaikan setengah buku, aku baru menyentuh cangkir kopiku, "sudah dingin ya," kataku dalam hati. Akhirnya aku memandang keluar jendela, matahari sudah setengah tenggelam, tapi cahaya matahari masih membuatku silau. Beberapa saat pikiranku melayang ke kejadian minggu lalu yang membuatku gusar, tapi masalah itu dapat diselesaikan dengan mudah. Hanya masalah pekerjaan di kantor editor tentang beberapa cerpen yang dilaporkan sebagai plagiat, beruntungnya buku belum sempat dicetak, walau pun bagian percetakan gusar juga.

Ya, pikiranku selalu saja tentang pekerjaan, gila kerja kata rekan kerjaku, tapi bagiku pekerjaanku sangat menyenangkan. Saat memandang keluar jendela, tak sengaja aku melihat pantulan gadis itu di jendela yang dilapisi plastik anti sinar ultraviolet, jadi warnanya sedikit hitam. Pakaian yang dipakai gadis itu sangat unik, tampak kebesaran di tubuhnya yang mungil, tapi anehnya sangat cocok dan enak dipandang. Dia sedang berkutat di depan secangkir teh cinnamon (cangkir teh cafe ini menggunakan kaca), sesekali melihat buku tebal yang dibawanya, lalu secara tiba-tiba mengambil buku sketsa besar dan mulai menggambar. Aku ingin tahu apa yang digambarnya, dia tampak senang saat melakukannya. Setelah beberapa saat aku mengamatinya, aku mulai membaca bukuku lagi.



Setiap hari jum'at aku selalu pergi ke cafe ini dan duduk di tempat yang sama. Karena dekat dengan kantorku, aku tidak begitu suka membawa pekerjaan ke rumah, jadi aku mengerjakan di kantor atau tempat lain. Tapi di tempat ini aku lebih banyak membaca draft sebuah novel yang harus aku edit, pada akhirnya pekerjaan yang diberikan akhir minggu akan dibawa ke rumah juga. Setiap hari jum'at juga aku melihat gadis itu, memngutak-atik laptop dan sesekali melihat ke arah buku sketsanya. Gadis itu sudah menjadi semacam rutinitas untuk mengisi sela-sela mengistirahatkan mataku dari ribuan huruf. Bagian paling menarik adalah ketika dia menaikkan kaca matanya yang selalu melorot, membuatku geli.
***

Hari ini benar-benar deadline yang mematikan, aku harus bolak-balik percetakan dan kantor karena beberapa kesalahan editting yang dilakukan para mahasiswa magang. Aku sedikit berlari menuju cafe untuk menghilangkan penat hari ini, selama tiga hari harus lembur. Sedikit jalan cepat, aku tak sengaja menabrak seseorang, ah ternyata gadis itu. Dia menjatuhkan sebuah buku lama yang judulnya sangat aku kenal, sebuah buku detektif dengan cover lama. Aku mencoba membuka percakapan dengannya,"Ah, novel ini punyamu?"

Wajah gadis itu sedikit memerah membuatku tersenyum kecil. "Iya," jawabnya dengan tersipu.
"Hmmm", aku sedikit merasa gugup karena sering memergokinya memandangiku, tapi aku berpura-pura tidak menanggapinya. Saat aku masih memilih kata, tiba-tiba,
"Apa kau mau membacanya?" sautnya sedikit berteriak di awal kata.
Aku memandang heran untuk seperkian detik, kemudian aku tersenyum lebar mengerti maksudnya, "iya, aku mau," jawabku singkat. Gadis ini mudah sekali ditebak, pikirku.
"Aku akan meminjamkan padamu setelah aku membacanya. Bagaimana?" sarannya padaku.
"Benarkah?" balasku dengan memasang senyum senangku.
Dia hanya mengangguk kecil, lalu mulai hening. "Kalau begitu, bagaimana aku menghubungimu?" sedikit kuberi jeda, lalu kulanjutkan, "Boleh aku meminta nomer ponselmu?"
Wah, tak kusangka reaksinya sangat lucu, mata di balik kaca mata itu membesar, menampakkan antusias. Sepi sejenak, kemudian dia mengangguk lagi dengan membenarkan letak kacamatanya dan mengambil kertas dan pensil, lalu menuliskan nomer ponselnya.

Setelah itu aku duduk di mejanya dan mengamati buku besar apa yang selalu dibawanya, ternyata buku desain interior, komentarku dalam hati sambil mengangguk kecil . Tak lama aku dihubungi mahasiswa magang yang meminta bantuanku untuk pergi ke percetakan. Sebagai penanggung jawab, tentu saja aku tak bisa menolak. Aku pamit dan langsung pergi begitu saja. Sesampainya di depan cafe, aku teringat bahwa aku lupa belum menanyakan namanya. Sejenak aku ingin kembali dan menanyakannya, tapi aku urungkan. "Ah, aku sudah mendapatkan nomer ponselnya," desahku sejenak, lalu melanjutkan jalanku dan tersenyum lebar.

fin.

Lanjutan dari Meja, Kursi, Jendela Kaca, dan Senja (1)

Ayo menulis~~

Comments

Popular posts from this blog

New Cover | Estuary (The Star Lily Lake)

↑ Full Version ↑ ↑ Front Cover Only ↑ More info: © photo to the artist Edited by M.P Use PhotoScape

Hal yang kusukai

Aku sangat menyukai langit cerah di malam hari Setelah hujan seharian. Hal itu mengingatku pada diriku saat kecil Yang masih sangat polos. Sekalipun hanya kata sederhana yang bisa kulontarkan "Indah" Tanpa perlu memikirkan masa depan Apa yang akan terjadi esok Apa kata orang Apa aku berhak hidup Hari ketika aku menangis seharian Dan langit malam itu sanggup membuatku tersenyum Namun itu juga mengingatkanku pada malam Saat aku bertanya pada diriku "Apakah ada dunia tanpa diriku?" "Akankah itu lebuh baik?" Aku merindukanmu bukan karena aku mencintaimu Aku merindukanmu karena kau mengingatkan diriku Yang dengan sederhananya melambaikan tangan padamu Untuk mengucapkan selamat tinggal pada masa terbaikku Ditulis tanggal 05 April 2019

Bangku Taman, 1 Juli

Jalan sepi yang lenggang itu, dengan paving abu-abu yang mulai berlubang. Jalan ini selalu tampak sepi, jarang ada orang yang melewatinya apalagi ketika hujan bahkan petugas kebersihan pun jarang membersihkan jalan ini. Tidak heran, jalan ini sepi karena terletak di bagian paling pojok sebuah taman. Daun-daun yang berserakan yang hampir tiga hari tidak dibersihkan. Meski jarang dilewati bagian taman ini sangat indah, terdapat pohon maple besar  di setiap sisi-sisi jalan, hamparan rumput hijau yang bersanding dengan berbagai macam bunga, seperti mawar, aster, gerbera, iris, dan lily. Ada juga sebuah sisi dengan deretan bunga matahari. Saat musim semi tiba, hijau dedaunan akan nampak sangat indah, daun yang bertebangan karena musim semi seperti hujan hijau yang tampak indah. Ketika malam tiba, dari taman bagian ini juga bisa melihat berbagai rasi bintang. Taman ini hanya diterangi beberapa lampu taman, sehingga cahaya bintang akan terlihat berkelip indah. Di bawah sebuah pohon mapl